IHSG Intip Peluang Rebound, Saham BBRI hingga TLKM Siap Cuan

- Penulis

Selasa, 4 Februari 2025 - 09:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang rebound didorong sejumlah faktor pada perdagangan hari ini, Selasa (4/2/2025).

Dalam risetnya, Tim Riset Pilarmas Investindo Sekuritas menjelaskan IHSG dan bursa regional Asia melemah seiring dengan kebijakan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump terkait pemberlakuan tarif. 

Akhir pekan kemarin, Presiden AS Donald Trump telah mengumumkan pemberlakuan tarif besar-besaran untuk mitra dagangnya. AS memberlakukan tarif 25% untuk barang-barang dari Meksiko dan Kanada, dan pungutan 10% untuk impor dari China.

Analis Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan dalam risetnya menilai bahwa secara teknikal, IHSG membentuk long lower shadow serta mampu kembali di atas level psikologis 7.000. Jika IHSG mampu bertahan di atas level psikologis 7.000, maka IHSG berpotensi menguat untuk uji resistance level 7.075 pada perdagangan hari ini.

Baca Juga :  5 Saham Emiten Prajogo Pangestu Kompak Menghijau, TPIA Tancap Gas

Terdapat sejumlah sentimen yang memengaruhi pergerakan IHSG hari ini. Dari luar negeri, pasar mengantisipasi rilis data JOLTs Job Openings periode Desember 2024 yang dijadwalkan rilis pada hari ini. 

Data tersebut menjadi acuan untuk mengetahui jumlah lowongan pekerjaan yang tersedia di AS. Pasar memperkirakan lowongan pekerjaan di AS turun menjadi 7,88 juta dari 8,09 juta per November 2024. Kondisi tersebut menandakan bahwa permintaan tenaga kerja sedang melemah yang dapat berpotensi menjadi awal indikator perlambatan ekonomi AS.

Dari domestik, pasar akan mencerna realisasi data inflasi periode Januari 2025 yang tercatat melandai ke level 0,76% secara tahunan (year on year/yoy) dari sebelumnya 1,57% yoy. Realisasi tersebut berada di bawah ekspektasi konsensus di level 1,88% yoy.

Baca Juga :  Harga Minyak Dunia Meroket: Sentimen Ekonomi Bervariasi dan Dolar AS Melemah

Seiring dengan kondisi tersebut, Phintraco Sekuritas menilai terdapat sejumlah saham yang patut diperhatikan. Deretan saham yang direkomendasikan hari ini antara lain PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. (BBRI), PT Bank Negara Indonesia Tbk. (BBNI), PT Telkom Indonesia Tbk. (TLKM), PT Chandra Asri Pacific Tbk. (TPIA), dan PT Ciputra Development Tbk. (CTRA).

Baca Juga : : IHSG Loyo ke Level 7.022,23, Saham Bank Jumbo BMRI, BBCA Cs Jeblok

Disclaimer: berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. RAGAMUTAMA.COM tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

Berita Terkait

Untung 26,68% Setahun, Harga Emas Antam Kemarin Naik (5 Juli 2025)
4 Saham Otomotif Unggulan Selain Tesla: Investasi Menjanjikan!
Liana Saputri Anak Haji Isam Kuasai Saham KFC, Dulu Pembalap!
Agresif atau Defensif? Pilih Strategi Investasi Saham yang Tepat!
OJK Tolak Investindo Public Optima: Izin Operasional Dibatalkan!
Harga Emas Antam Hari Ini
Izin Usaha Makin Mudah! Kementerian Investasi Pangkas 3 Aturan
Mengenal Sejarah, Fungsi, dan Kedudukan Bank Indonesia

Berita Terkait

Minggu, 6 Juli 2025 - 02:34 WIB

4 Saham Otomotif Unggulan Selain Tesla: Investasi Menjanjikan!

Sabtu, 5 Juli 2025 - 23:29 WIB

Liana Saputri Anak Haji Isam Kuasai Saham KFC, Dulu Pembalap!

Sabtu, 5 Juli 2025 - 21:47 WIB

Agresif atau Defensif? Pilih Strategi Investasi Saham yang Tepat!

Sabtu, 5 Juli 2025 - 21:40 WIB

OJK Tolak Investindo Public Optima: Izin Operasional Dibatalkan!

Sabtu, 5 Juli 2025 - 18:40 WIB

Harga Emas Antam Hari Ini

Berita Terbaru

Public Safety And Emergencies

Jip Wisata Bromo Bawa 2 WNA China Terjun ke Jurang Sedalam 60 Meter

Minggu, 6 Jul 2025 - 05:29 WIB

Uncategorized

4 Alasan Lee Je Ha Menolak Cinta Lee Da Eum di Drakor Our Movie

Minggu, 6 Jul 2025 - 05:17 WIB

Uncategorized

Prabowo Tiba di Brasil untuk Hadiri KTT BRICS Besok

Minggu, 6 Jul 2025 - 04:59 WIB

entertainment

Lirik Lagu dan Terjemahan Piece of Me Sam Ock OST Our Movie Part 3

Minggu, 6 Jul 2025 - 04:29 WIB