Ini Harga HP iPhone 15 Plus iBox Kapasitas 128 GB,256 GB,dan 512 GB Anjlok Rp 6 Juta di Juli 2025

Avatar photo

- Penulis

Sabtu, 5 Juli 2025 - 09:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ragamutama.com Berikut harga HP iPhone 15 Plus iBox kapasitas 128 GB, 256 GB, dan 512 GB anjlok Rp 6 Juta di Juli 2025.

iPhone 15 Plus masih berlenggang di pasar teknologi Indonesia. 

HP Apple yang dibekali 3 kapasitas ini didukung dengan memori 128 GB, 256 GB, dan 512 GB. 

Dengan kapasitas yang cukup luas, iPhone 15 Plus mendapatkan dorongan prosesor Chipset A16 Bionic. 

Maka tak heran jika saudara iPhone 14 ini kencang dikelasnya.

Menariknya lagi, iPhone 15 Plus kini turun harga Rp 6 Juta di iBox dan Digimap Indonesia. 

Terpantau dari situs resmi, Sabtu (5/7/2025) iPhone 15 Plus kini dibandrol mulai dari Rp 13 Jutaan.

Daftar Harga HP iPhone 15 Plus iBox di Indonesia per Juli 2025

Performa layar

Layar iPhone memang biasanya nggak pernah mengecewakan, begitu juga dengan seri ke-15 ini.

iPhone 15 Plus menggunakan panel Super Retina XDR OLED yang kecerahan layarnya di ruangan tertutup sebesar 1000-1600 nits.

Sementara di luar ruangan mencapai 2000 nits.

Gambarnya tajam dan memuaskan banget baik untuk menonton video maupun main game. 

Performa kencang

iPhone 15 Plus ditenagai oleh Apple A16 Bionic yang sebelumnya sudah digunakan di iPhone 14 Pro.

Chipset besutan sendiri ini performanya nggak mengecewakan sama sekali.

Dipakai untuk main game atau kerja berat sekalipun tidak masalah.

Baca Juga :  Update Harga HP iPhone 13 Pro Max 512GB Second Ori iBox Juli 2025 Beserta Kelengkapan Spesifikasi

Hasil kamera memuaskan

iPhone 15 Plus dilengkapi dengan 2 kamera belakang.

Kamera belakangnya beresolusi 48 MP yang sudah dilengkapi dengan OIS, sehingga hasilnya lebih stabil.

Lalu ada juga kamera ultrawide yang resolusinya 12 MP.

Kamera depannya pun memuaskan dengan resolusi 12 MP. 

Harga HP iPhone 15 Plus

Lewat laman resmi iBox Indonesia, iPhone 15 Plus mengalami penurunan harga. 

Berikut harga HP iPhone terbaru di Juli 2025:

iPhone 15 Plus

  • iPhone 15 Plus 128 GB: Rp 13.499.000 dari harga sebelumnya Rp 18.999.000 (turun Rp 5,5 Juta) 
  • iPhone 15 Plus 256 GB: Rp 15.999.000 dari harga sebelumnya Rp 21.999.000 (turun Rp 6 Juta)
  • iPhone 15 Plus 512 GB: Rp 19.999.000 dari harga sebelumnya Rp 25.999.000 (turun Rp 6 Juta)

Beda iPhone 15 Plus dan iPhone 15

1. Ukuran Layar

Perbedaan utama yang paling mencolok antara iPhone 15 dan iPhone 15 Plus adalah ukuran layarnya.

iPhone 15 Plus memiliki layar lebih besar berukuran 6,67 inci, sedangkan iPhone 15 reguler memiliki layar 6,1 inci.

Meskipun ukurannya berbeda, spesifikasi layar keduanya serupa.

Kedua model menggunakan panel Super Retina XDR OLED dengan refresh rate 60 Hz, tingkat kecerahan hingga 2.000 nits, rasio aspek 19,5:9, HDR10, dan Dolby Vision.

Resolusi layar iPhone 15 Plus adalah 1.290 x 2.796 piksel.

Sedikit lebih tinggi dibandingkan resolusi layar iPhone 15 yang sebesar 1.179 x 2.556 piksel.

Baca Juga :  7 Smartphone Xiaomi, Poco, dan Redmi yang Berhenti Mendapat Update Sistem

2. Dimensi

Ukuran layar yang lebih besar membuat bodi iPhone 15 Plus otomatis lebih besar dan lebih berat dibandingkan iPhone 15 reguler.

Secara spesifikasi, iPhone 15 Plus memiliki dimensi panjang 160,9 mm, lebar 77,8 mm, ketebalan 7,8 mm, dan berat 201 gram.

Sedangkan iPhone 15 memiliki dimensi panjang 147,6 mm, lebar 71,6 mm, ketebalan 7,8 mm, dan berat 171 gram.

3. Baterai

iPhone 15 Plus memiliki masa pakai baterai yang lebih lama dibandingkan iPhone 15.

Meski Apple belum merinci kapasitas baterai seri iPhone 15, baterai iPhone 15 Plus diklaim mampu bertahan hingga 26 jam untuk pemutaran video dan hingga 100 jam untuk pemutaran audio.

Sementara itu, baterai iPhone 15 reguler dapat mendukung pemutaran video hingga 20 jam dan pemutaran audio hingga 80 jam.

4. Harga HP

Jika iPhone 15 Plus anjlok Rp 6 Juta, untuk iPhone 15 kini turun harga Rp 5,5 Juta. 

Untuk saat ini iPhone 15 dijual mulai dari harga Rp 11.499.000 dengan kapasitas RAM 128GB. 

Sehingga iPhone 15 dan iPhone 15 Plus masih worth it di beli di Juli 2025. 

*) Disclaimer: Harga dan ketersediaan barang bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan tergantung stock disetiap toko.

(Tribunbatam.id)

 Baca berita RAGAMUTAMA.COM lainnya di Google News

Berita Terkait

Nvidia Perusahaan Paling Berharga di Dunia Berkat Produksi Chip AI
Segini Harga HP Samsung Galaxy A26 5G Beserta Kapasitas Lengkapnya di Juli 2025
10 Smartphone Baru yang Debut pada Juli 2025: Ada Samsung Galaxy Z Fold7 dan Z Flip7
Review Seagate Ultra Compact SSD: Desain Mungil, Kinerja Tangguh
48% Anak di Indonesia Jadi Korban Perundungan Online: Menkominfo Buka Suara
WIFI Bidik Spektrum 1,4 GHz: Optimis Menang Lelang!
Redmi Pad 2 Indonesia: Tablet 2 Jutaan, Spesifikasi Gahar!
vivo Y19s GT 5G Rilis: HP 5G Entry-Level AI Harga Terjangkau!

Berita Terkait

Sabtu, 5 Juli 2025 - 13:53 WIB

Nvidia Perusahaan Paling Berharga di Dunia Berkat Produksi Chip AI

Sabtu, 5 Juli 2025 - 13:28 WIB

Segini Harga HP Samsung Galaxy A26 5G Beserta Kapasitas Lengkapnya di Juli 2025

Sabtu, 5 Juli 2025 - 11:10 WIB

10 Smartphone Baru yang Debut pada Juli 2025: Ada Samsung Galaxy Z Fold7 dan Z Flip7

Sabtu, 5 Juli 2025 - 09:40 WIB

Ini Harga HP iPhone 15 Plus iBox Kapasitas 128 GB,256 GB,dan 512 GB Anjlok Rp 6 Juta di Juli 2025

Sabtu, 5 Juli 2025 - 05:16 WIB

Review Seagate Ultra Compact SSD: Desain Mungil, Kinerja Tangguh

Berita Terbaru

general

Harga Emas Antam Hari Ini

Sabtu, 5 Jul 2025 - 14:40 WIB

sports

Padel Kena Pajak, Pramono Anung: Yang Main Orang Mampu

Sabtu, 5 Jul 2025 - 13:58 WIB