Viral Video Insiden Kepala Penari Putri Duyung Dilahap Ikan Raksasa, Nasibnya Berakhir Miris

- Penulis

Sabtu, 1 Februari 2025 - 12:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Laporan wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia

Grid.ID – Momen horor dialami seorang penari putri duyung di sebuah tempat wisata aquarium di China.

Saat sedang melakukan atraksi, kepala penari putri duyung itu tiba-tiba dimakan ikan raksasa yang berenang di belakangnya.

Video insiden kepala penari putri duyung dimakan ikan raksasa itu pun viral.

Salah satunya diunggah pemilik akun TikTok @tinhhoadogo2020 pada 30 Januari 2025.

Video tersebut menampilkan perempuan dengan kostum yang tengah menari di dalam akuarium dengan latar lagu berbahasa China.

Tiba-tiba dari belakang seekor ikan besar yang membuka mulutnya dan langsung mencaplok kepala penari duyung tersebut.

Baca Juga :  Serial Reacher, Agnez Mo dan Anggun: Misteri Apa Sebenarnya?

Beruntung penari itu bisa langsung melepaskan diri dan terlihat berenang ke atas permukaan.

Momen mengerikan itu disaksikan oleh penonton yang langsung berteriak ketika insiden terjadi. 

Hingga saat ini video tersebut sudah ditonton lebih dari 110 juta kali dan mendapat 5 juta like.

 

Melansir Mirror.co.uk, insiden tersebut terjadi di Xishuangbanna, China.

Sang penari diketahui bernama Marsha, berasal dari Rusia dan berusia 22 tahun.

Dilaporkan akibat insiden tersebut ia mengalami luka di bagian kepala, leher, dan matanya.

Mirisnya, laporan di media Rusia mengatakan Marsha dipaksa kembali ke akuarium meski menderita luka di leher.

Marsha bahkan ditawarkan biaya ganti rugi sebesar 100 dollar AS atau sekitar Rp 1,6 juta.

Baca Juga :  GIGI Tunjukkan Rasa Hormat, Tempel Stiker di Peti Jenazah Ricky Siahaan

Pihak aquarium juga disebut sempat berusaha menutupi insiden tersebut dengan meminta Marsha tidak menyebarluaskan video insiden mengerikan itu.

Xishuangbanna Primitive Forest Park merupakan tempat wisata aquarium air tawar yang menampilkan spesies asli dari Sungai Mekong dan Yangtze, serta amfibi langka lainnya.

Berdasarkan informasi dari News.com Australia pada Kamis (29/1/2025), ikan yang menyerang Masha diduga adalah ikan sturgeon atau setur.

Ikan ini dapat tumbuh hingga mencapai panjang 6 meter.

 

Hewan ini juga dikenal sebagai salah satu spesies ikan air tawar tertua di dunia.

 

(*)

Berita Terkait

Lirik & Terjemahan The Arrow and The Song
Mel B Nikah, Hanya Satu Spice Girl yang Hadir!
Jawaban Henry Cavill untuk David Corenswet Soal Superman!
Unknown Seo Ja Yeong
Apple Music & Apple TV+: Nobar & Karaoke Online Makin Seru!
Jacquelyn Chandra di Jurassic World Rebirth? Ini Klarifikasinya!
Rekomendasi Tayangan Disney+ Hotstar Selain The Bear Season 4
7 Film dan Serial Terbaru Prime Video Tayang Juli 2025

Berita Terkait

Senin, 7 Juli 2025 - 02:52 WIB

Lirik & Terjemahan The Arrow and The Song

Minggu, 6 Juli 2025 - 23:40 WIB

Mel B Nikah, Hanya Satu Spice Girl yang Hadir!

Minggu, 6 Juli 2025 - 23:17 WIB

Jawaban Henry Cavill untuk David Corenswet Soal Superman!

Minggu, 6 Juli 2025 - 22:05 WIB

Unknown Seo Ja Yeong

Minggu, 6 Juli 2025 - 20:22 WIB

Apple Music & Apple TV+: Nobar & Karaoke Online Makin Seru!

Berita Terbaru

Uncategorized

Vinales: Yamaha Luar Biasa, Pesan untuk Pembalap yang Ingin Hijrah

Senin, 7 Jul 2025 - 04:53 WIB

finance

Investor Asing Borong BMRI-BRIS, BBCA-BBRI Dilepas?

Senin, 7 Jul 2025 - 03:47 WIB