Simak Rekomendasi Saham Pilihan dari Analis untuk Perdagangan Senin (17/2)

- Penulis

Senin, 17 Februari 2025 - 09:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM – JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan memulai perdagangan pekan ini, Senin (17/2) dari posisi 6.638,45. Level ini didapat usai IHSG mengalami penguatan 0,38% pada akhir pekan lalu, Jumat (14/2).

Meski menguat di akhir pekan, tapi IHSG masih dalam tren melemah. IHSG mengakumulasi penurunan 1,54% sepanjang pekan lalu. Investment Analyst Edvisor Profina Visindo Indy Naila mengamati posisi IHSG yang bergerak cenderung sideways poda akhir pekan lalu.

Menurut Indy, investor masih merespons sentimen eksternal. Termasuk merespons data inflasi Amerika Serikat (AS) yang menguat ke level 3%, serta data Producer Price Index (PPI) AS yang stabil di level 3,5%. Sementara di dalam negeri minim sentimen untuk menggerakkan IHSG.

Indy pun memprediksi IHSG akan menguji resistance 6.758 dan support di area 6.537 pada perdagangan Senin (17/2). “Investor akan mencermati data retail sales AS dan neraca perdagangan Indonesia,” kata Indy kepada Kontan.co.id, Senin (17/2).

Secara teknikal, Analis RHB Sekuritas Indonesia Muhammad Wafi melihat dari perdagangan sebelumnya IHSG melakukan rebound dan breakout resistance garis MA5 dengan doji candle dan volume rendah. Selama di atas garis MA5, maka IHSG berpeluang kembali rebound

IHSG bisa menguji resistance garis MA20 sekaligus resistance bearish channel-nya.

“Namun jika kembali breakdown garis MA5 maka berpeluang untuk kembali melakukan koreksi dan membuat lower low level untuk menyelesaikan target breakdown descending triangle-nya,” terang Wafi.

Wafi memprediksi pergerakan IHSG akan berada di area 6.550 hingga 6.750. Analis Binaartha Sekuritas Ivan Rosanova memprediksi IHSG cenderung akan melanjutkan tren naik jangka pendek, dengan target di level 6.745, apabila IHSG masih bergerak di atas support minor 6.593.

Baca Juga :  Bos Emtek Alvin Sariaatmadja Borong Ratusan Juta Saham EMTK, Rogoh Kocek Rp329,86 Miliar

Sedangkan jika IHSG menembus di bawah 6.593, maka ada peluang koreksi untuk menguji area support 6.510 – 6.525. Associate Director of Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas Maximilianus Nico Demus melihat potensi IHSG menguat terbatas dengan support dan resistance di area 6.560 – 6.660.

Berikut rekomendasi saham pilihan analis untuk perdagangan hari ini, Senin (17/2):

Rekomendasi Saham dari Edvisor Profina Visindo:

1. PT Indika Energy Tbk (INDY)

Harga penutupan: Rp 1.510

Support: Rp 1.425

Resistance: Rp 1.600

Target harga: Rp 1.800.

2. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI)

Harga penutupan: Rp 5.125

Support: Rp 4.750

Resistance: Rp 5.900

Target harga: Rp 6.100

3. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI)

Harga penutupan: Rp 4.370

Support: Rp 4.050

Resistance: Rp 4.800

Target harga: Rp 5.200.

Rekomendasi Saham dari RHB Sekuritas Indonesia:

1. PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS)

Buy jika breakout Rp 364 dengan target jual di Rp 400 hingga Rp 458. Cut loss di Rp 332.

2. PT MAP Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA)

Buy jika breakout Rp 850 dengan target jual di Rp 920 hingga Rp 1.010. Cut loss di Rp 820.

3. PT Rukun Raharja Tbk (RAJA)

Buy area disekitar Rp 3.450 dengan target jual di Rp 4.010 hingga Rp 4.440. Cut loss di Rp 3.140.

Baca Juga :  Saham GOTO: Analis Ungkap Prediksi Kinerja Keuangan Terbaru!

4. PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN)

Buy area disekitar Rp 254 dengan target jual di Rp 276 hingga Rp 298. Cut loss di Rp 248.

Rekomendasi Saham dari Binaartha Sekuritas:

1. PT Vale Indonesia Tbk (INCO)

Rekomendasi: speculative buy pada area Rp 2.500 – Rp 2.600

Support: Rp 2.500

Resistance: Rp 2.940; Rp 3.080.

2. PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF)

Rekomendasi: Hold atau trading buy pada rentang harga Rp 7.550 – Rp 7.650

Support: Rp 7.375

Resistance: Rp 8.300; Rp 8.450.

3. PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP)

Rekomendasi: Hold atau buy on weakness pada rentang harga Rp 5.700 – Rp 5.800.

Support: Rp 5.700

Resistance: Rp 6.425; Rp 6.825.

4. PT Indosat Tbk (ISAT)

Rekomendasi: Speculative buy pada rentang harga Rp 1.450 – Rp 1.530.

Support: Rp 1.450

Resistance: Rp 1.760; Rp 1.905.

5. PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA)

Rekomendasi: Hold

Support: Rp 368

Resistance: Rp 416; Rp 428; Rp 436.

Rekomendasi Saham dari Pilarmas Investindo Sekuritas:

1. PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS)

Harga penutupan: Rp 1.645 

Support: Rp 1.620

Resistance: Rp 1.725

Target harga: Rp 1.715.

2. PT Timah Tbk (TINS)

Harga penutupan: Rp 1.015

Support: Rp 930

Resistance: Rp 1.075

Target harga: Rp 1.070.

3. PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR)

Harga penutupan: Rp  2.790

Support: Rp 2.550

Resistance: Rp 2.940

Target harga: Rp 2.920.

Berita Terkait

8 Tuntutan Pengusaha: Solusi Produktivitas & Kesejahteraan Buruh?
Prospek Emiten Grup Pertamina 2025: Analisis Mendalam dan Rekomendasi Investasi
Investor Asing Lepas Rp20 Triliun: Saham-Saham Apa Saja yang Dilepas Besar-besaran Sebulan Terakhir?
Lippo Cikarang Bukukan Penjualan Rp 323 Miliar di Kuartal Pertama 2025
Bahlil Yakin Target Produksi Migas 1 Juta Barel Tercapai 2030
Laba Bersih Naik di Kuartal I 2025, Simak Rekomendasi Saham Indosat (ISAT)
Analisis Saham PTPP: Prediksi Kinerja dan Rekomendasi Investasi 2025
Pendapatan United Tractors (UNTR) Naik 6% di Kuartal I-2025, Laba Bersih Turun 30%

Berita Terkait

Kamis, 1 Mei 2025 - 15:27 WIB

8 Tuntutan Pengusaha: Solusi Produktivitas & Kesejahteraan Buruh?

Kamis, 1 Mei 2025 - 15:23 WIB

Prospek Emiten Grup Pertamina 2025: Analisis Mendalam dan Rekomendasi Investasi

Kamis, 1 Mei 2025 - 15:11 WIB

Investor Asing Lepas Rp20 Triliun: Saham-Saham Apa Saja yang Dilepas Besar-besaran Sebulan Terakhir?

Kamis, 1 Mei 2025 - 14:35 WIB

Lippo Cikarang Bukukan Penjualan Rp 323 Miliar di Kuartal Pertama 2025

Kamis, 1 Mei 2025 - 14:11 WIB

Bahlil Yakin Target Produksi Migas 1 Juta Barel Tercapai 2030

Berita Terbaru

sports

Proliga 2025: LavAni Belajar dari Mimpi Buruk Final Four

Kamis, 1 Mei 2025 - 15:19 WIB

technology

Xiaomi Poco F7 Ultra vs iPhone 14: Adu Spesifikasi, Harga Sama!

Kamis, 1 Mei 2025 - 14:55 WIB