Saham UNVR Terus Melandai, Manajemen Beri Penjelasan

- Penulis

Sabtu, 15 Februari 2025 - 09:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM – JAKARTA. Manajemen PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) buka suara soal anjloknya harga saham dalam beberapa tahun terakhir.

Presiden Direktur Unilever Indonesia, Benjie Yap mengungkapkan bahwa pelemahan harga saham disebabkan kinerja perusahaan yang kurang optimal sejak beberapa tahun belakangan ini.

Untuk mengatasi hal tersebut, Unilever Indonesia telah mengambil sejumlah langkah strategis di tahun 2024 guna memulihkan kinerja bisnisnya.

“Kami telah mengambil sebanyak mungkin langkah strategis di tahun 2024. Saya optimistis bahwa semua tindakan ini akan membawa perusahaan ke arah yang lebih baik di masa depan,” kata Benjie dalam konferensi pers, Kamis (13/2). 

Baca Juga :  Harga Minyak Anjlok: Dampak Kebijakan Tarif Trump Terhadap Pasar Global

Benji menyebutkan UNVR tengah berfokus pada transformasi bisnis dan  organisasi, dan baru-baru ini memperoleh persetujuan dari para pemegang saham untuk mendivestasikan bisnis Es Krim. 

Langkah-langkah strategis ini menggarisbawahi komitmen UNVR untuk memperkuat posisi di pasar dan mendorong pertumbuhan jangka panjang yang berkelanjutan.

  UNVR Chart by TradingView  

Pada kesempatan yang sama, Direktur Keuangan UNVR Vivek Agarwal menambahkan secara umum kinerja harga saham sangat bergantung pada pencapaian hasil yang konsisten, yang memang menjadi tantangan bagi perusahaan dalam beberapa tahun terakhir. 

Baca Juga :  IHSG Menguat Tiga Hari: Daftar Saham Favorit Asing di Akhir Pekan

Pihaknya telah menyadari hal ini dan telah menetapkan serangkaian langkah strategis untuk mengatasinya.

“Kami berkomitmen untuk menciptakan nilai jangka panjang bagi investor,” tambah Vivek.

Pada perdagangan Kamis (13/2), harga saham UNVR berada di level Rp 1.400 per saham atau menguat 1,82% dalam sehari. Namun secara tahun berjalan, pergerakan harga saham ini melemah 25,46% secara tahun berjalan. Adapun dalam lima tahun terakhir, harga saham UNVR melemah 84,54%.

Berita Terkait

Pendapatan United Tractors (UNTR) Naik 6% di Kuartal I-2025, Laba Bersih Turun 30%
PTPP Rugi di Kuartal Pertama 2025: Penurunan Pendapatan dan Laba Signifikan
PTPP Tingkatkan Kinerja: Divestasi Anak Usaha dan Pelepasan Jalan Tol
Harga Emas Antam Hari Ini: Turun Rp 33.000, Cek Rinciannya!
ADRO: Penurunan Pendapatan & Laba Bersih Alamtri Resources Kuartal I 2025
Laba PTBA Terjun Bebas: Analisis Mendalam Kuartal I 2025
Daftar Lengkap Saham LQ45 Periode Mei-Juli 2025: Peluang Investasi Blue Chip Menarik
Gotrade Hadirkan Kemudahan Trading Saham AS Lewat TradingView Mobile!

Berita Terkait

Kamis, 1 Mei 2025 - 11:47 WIB

Pendapatan United Tractors (UNTR) Naik 6% di Kuartal I-2025, Laba Bersih Turun 30%

Kamis, 1 Mei 2025 - 11:43 WIB

PTPP Rugi di Kuartal Pertama 2025: Penurunan Pendapatan dan Laba Signifikan

Kamis, 1 Mei 2025 - 09:19 WIB

Harga Emas Antam Hari Ini: Turun Rp 33.000, Cek Rinciannya!

Kamis, 1 Mei 2025 - 08:31 WIB

ADRO: Penurunan Pendapatan & Laba Bersih Alamtri Resources Kuartal I 2025

Kamis, 1 Mei 2025 - 07:55 WIB

Laba PTBA Terjun Bebas: Analisis Mendalam Kuartal I 2025

Berita Terbaru

politics

Sejarah dan Makna Peringatan Hari Buruh Internasional 1 Mei

Kamis, 1 Mei 2025 - 12:27 WIB

Family And Relationships

Lisa Mariana Minta Maaf ke Istri Ridwan Kamil: Melaney Ricardo Beri Saran Bijak

Kamis, 1 Mei 2025 - 12:15 WIB