Kabar gembira datang dari pasangan selebriti Rihanna dan A$AP Rocky! Rihanna tengah mengandung anak ketiga mereka.
Kehamilan Rihanna dikonfirmasi secara tidak langsung melalui penampilannya di karpet merah Met Gala 2025. Bintang pop berusia 37 tahun ini terlihat dengan jelas memamerkan baby bump-nya.
A$AP Rocky Mengungkapkan Rasa Bahagianya
Suami Rihanna, A$AP Rocky, dengan antusias membagikan kabar bahagia ini kepada para wartawan. Ia mengungkapkan perasaan luar biasanya atas kehamilan sang istri.
“Ini sungguh luar biasa. Saatnya kami berbagi kebahagiaan ini dengan dunia. Saya sangat senang melihat semua orang ikut berbahagia, karena kami memang sangat bahagia,” ujar Rocky seperti dikutip dari Independent.
Pasangan ini telah dikaruniai dua orang putra, RZA Athelston Mayers dan Riot Rose Mayers. RZA lahir pada Mei 2022, sementara Riot menyusul pada Agustus 2023.
Menariknya, Rocky sendiri merupakan salah satu ketua Met Gala tahun ini, acara tahunan bergengsi yang kali ini mengangkat tema “Superfine: Tailoring Black Style.”