Profil Novi Helmy Prasetya, Mayjen TNI dari Kopassus Jadi Dirut Bulog

- Penulis

Sabtu, 8 Februari 2025 - 11:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, RAGAMUTAMA.COM – Kementerian BUMN mengangkat Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Novi Helmy Prasetya menjadi Direktur Utama Perum Bulog per Jumat (7/2/2025).

Novi menggantikan Wahyu Suparyono yang menjabat sebagai Dirut Bulog hampir 5 bulan, sejak 9 September 2024 lalu.

Keputusan tersebut tertuang dalam Keputusan Menteri BUMN Nomor: SK-30/MBU/02/2025 yang diterima pada Sabtu, (8/2/2025).

Berikut profil Novi Helmy Prasetya.

1. Kelahiran Tanah Madura

Mayjen Novi Helmy Prasetya lahir di Kabupaten Bangkalan, Pulau Madura, Jawa Timur (Jatim) pada 10 November 1971. Novi menikahi perempuan bernama Iin.

Novi mengantongi gelar S-1 Ilmu Hubungan Internasional dari Universitas Jenderal Achmad Yani (Unjani).

Dia juga telah menyelesaikan pendidikan S-2 Ilmu Pemerintahan pada 2019 dari kampus yang sama.

2. Jejak karier Novi Helmy Prasetya

Novi adalah lulusan Akademi Militer (Akmil) pada 1993. Dia juga telah menempuh pendidikan militer lain, yakni pernah Sesarcabif (1994), Selapa If (2003), Seskoad Dikreg XLVI (2008), Sesko TNI Dikreg XLIII (2016), dan Lemhannas PPSA (2022).

Baca Juga :  Harga Emas Antam Anjlok: Strategi Cerdas Buyback Agar Tetap Cuan

Jabatan terakhirnya di TNI adalah Asisten Teritorial Panglima TNI sejak 21 Februari 2024.

Dia juga pernah menjabat sebagai Panglima Komando Daerah (Pangdam) Iskandar Muda (IM) periode 8 Maret 2023 – 21 Februari 2024.

Jejak karier lainnya adalah Panglima Divisi Infanteri 3/Kostrad, Kepala Staf Garnisun Tetap |/Jakarta, Asisten Personel Kogabwilhan III ke-1, Komandan Korem 061/Suryakancana, dan Komandan Grup D Paspampres. Sebelum bergabung ke Paspampres, Novi pernah menjadi Kasi Intel dan Kaur Latum Siops Kopassus.

3. Kementerian BUMN juga ganti Dirkeu dan Anggota Dewas Bulog

Selain Dirut, Kementerian BUMN juga mencopot Direktur Keuangan Bulog, Iryanto Hutagaol, dan digantikan oleh mantan Wakil Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Hendra Susanto.

Baca Juga :  Anti Bokek! 5 Tips Keuangan yang Bikin Gen Z Gak Boncos Meski Suka Jajan

Selain Direksi, Jajaran Dewan Pengawas Perum BULOG juga mengalami perombakan sesuai SK Nomor: SK-29/MBU/02/2025 yang mengakhiri Wicipto Setiadi sebagai Dewan Pengawas, digantikan oleh Purnawirawan Polri, Verdianto Iskandar Bitticaca, dengan jabatan terakhir Asisten Utama Kapolri Bidang Operasi.

Berikut susunan jajaran Dewan Pengawas dan Direksi Bulog terbaru:

Dewan Pengawas (Dewas)

  • Ketua: Sudaryono
  • Anggota Independen: Dian Safitri
  • Anggota Independen: Arifin Seman
  • Anggota Independen: Andi Geerhan Lantara
  • Anggota: Isy Karim
  • Anggota: Fadjry Djufry
  • Anggota: Frans B.M. Dabukke
  • Anggota: Verdianto Iskandar Bitticaca.

Direksi

  • Direktur Utama: Novi Helmy Prasetya
  • Wakil Direktur Utama: Marga Taufiq
  • Direktur Bisnis: Febby Novita
  • Direktur Keuangan: Hendra Susanto.
  • Direktur Operasional dan Pelayanan Publik: Mokhamat Suyamto
  • Direktur SDM dan Umum: Sudarsono Hardjosoekarto
  • Direktur Pengadaan: Prihasto Setyanto.

Berita Terkait

Harga Emas Antam Hari Ini: Turun Rp 33.000, Cek Rinciannya!
ADRO: Penurunan Pendapatan & Laba Bersih Alamtri Resources Kuartal I 2025
Laba PTBA Terjun Bebas: Analisis Mendalam Kuartal I 2025
Daftar Lengkap Saham LQ45 Periode Mei-Juli 2025: Peluang Investasi Blue Chip Menarik
Gotrade Hadirkan Kemudahan Trading Saham AS Lewat TradingView Mobile!
Asing Jual Besar-besaran Saham BMRI dan BBRI, Ini Daftar Lengkapnya
Bank DKI Bagikan Dividen Jumbo dan Rencanakan IPO untuk Transformasi
Harga Emas Hari Ini: Update Grafik & Harga Terbaru Antam, UBS, Galeri 24, Pegadaian

Berita Terkait

Kamis, 1 Mei 2025 - 09:19 WIB

Harga Emas Antam Hari Ini: Turun Rp 33.000, Cek Rinciannya!

Kamis, 1 Mei 2025 - 08:31 WIB

ADRO: Penurunan Pendapatan & Laba Bersih Alamtri Resources Kuartal I 2025

Kamis, 1 Mei 2025 - 07:55 WIB

Laba PTBA Terjun Bebas: Analisis Mendalam Kuartal I 2025

Kamis, 1 Mei 2025 - 07:23 WIB

Daftar Lengkap Saham LQ45 Periode Mei-Juli 2025: Peluang Investasi Blue Chip Menarik

Kamis, 1 Mei 2025 - 07:03 WIB

Gotrade Hadirkan Kemudahan Trading Saham AS Lewat TradingView Mobile!

Berita Terbaru

technology

Xiaomi Ungguli iPhone: Kuasai Pasar Smartphone Indonesia!

Kamis, 1 Mei 2025 - 09:52 WIB