Klasemen MotoGP 2025 setelah Marc Marquez Menang Dramatis di Sachsenring

Avatar photo

- Penulis

Minggu, 13 Juli 2025 - 06:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ragamutama.com – , Jakarta – Marc Marquez semakin mapan di puncak klasemen pembalap setelah berhasil menjuarai balapan sprint (sprint race) MotoGP Jerman 2025. Pembalap Ducati Lenovo ini unggul 78 poin dari adiknya, Alex Marquez, yang finis di posisi kedelapan.

Marc Marquez merajai balapan di Sachsenring, Jerman, Sabtu, 12 Juli, yang berlangsung dalam kondisi basah. Ia menjadi juara dengan dramatis karena berhasil melakukan manuver overtake di lap terakhir terhadap Marco Bezzecchi.

Marquez yang memulai dari posisi start terdepan (pole) awalnya memimpin di Tikungan 1. Tetapi ia melebar, memberikan keunggulan kepada Bezzecchi, Franco Morbidelli, dan Fabio Quartararo.

Morbidelli kemudian terjatuh dari posisi kedua, terpelanting melalui perangkap kerikil Tikungan 8, tempat dia mengalami kecelakaan pada kualifikasi. Quartararo dan Marquez lalu mulai mengejar Bezzecchi, sementara di belakang mereka, Pedro Acosta keluar lintasan dan kembali bergabung di posisi kesepuluh.

Marquez menyalip Quartararo saat balapan memasuki 15 lap. Ia masih tertinggal 1,5 detik dari Bezzecchi. Ia kemudian serangan di lap terakhir dan melakukan manuver kemenangan di Tikungan 1 dan 2 pada lap terakhir. Bezzecchi finis kedua, disusul Quartararo.

Marquez meraih kemenangan Sprint keempatnya musim ini. Ia juga memenangi enam balapan utama.

Marc Marquez kini memuncaki klasemen dengan nilai 319. Ia unggul 78 poin dari Alex Marquez di posis kedua dan terpaut 138 poin dari Francesco Bagnaia di posisi ketiga.

Hasil Sprint Race MotoGP Jerman 2025No PembalapTim Waktu1Marc MarquezDucati Lenovo (GP25)22m 25.747s2Marco BezzecchiAprilia Racing (RS-GP25)+0.938s3Fabio QuartararoMonster Yamaha (YZR-M1)+4.361s4Fabio Di Giannantonio Pertamina VR46 Ducati (GP25) +4.683s5Jack MillerPramac Yamaha (YZR-M1)+9.405s6Brad BinderRed Bull KTM (RC16)+11.720s7Johann ZarcoCastrol Honda LCR (RC213V)+12.090s8Alex MarquezBK8 Gresini Ducati (GP24)+12.347s9Pedro AcostaRed Bull KTM (RC16)+17.236s10Fermin AldeguerBK8 Gresini Ducati (GP24)*+18.728s11Miguel OliveiraPramac Yamaha (YZR-M1)+19.486s12Francesco BagnaiaDucati Lenovo (GP25)+20.339s13Raul FernandezTrackhouse Aprilia (RS-GP25)+21.978s14Joan MirHonda HRC Castrol (RC213V)+23.077s15Alex RinsMonster Yamaha (YZR-M1)+23.575s16Luca MariniHonda HRC Castrol (RC213V)+29.220s17Ai OguraTrackhouse Aprilia (RS-GP25)*+31.433s18Lorenzo SavadoriAprilia Factory (RS-GP25)+50.698s Franco MorbidelliPertamina VR46 Ducati (GP24)DNFKlasemen MotoGP 2025No PembalapTimPoin1Marc MarquezDucati Lenovo (GP25)3192Alex MarquezBK8 Gresini Ducati (GP24)2413Francesco BagnaiaDucati Lenovo (GP25)1814Fabio di Giannantonio Pertamina VR46 Ducati (GP25)1425Franco MorbidelliPertamina VR46 Ducati (GP24)1396Marco BezzecchiAprilia Racing (RS-GP25)1307Johann ZarcoCastrol Honda LCR (RC213V)1048Pedro AcostaRed Bull KTM (RC16)999Fermin AldeguerBK8 Gresini Ducati (GP24)*8110Fabio QuartararoMonster Yamaha (YZR-M1)7411Maverick ViñalesRed Bull KTM Tech3 (RC16)6912Brad BinderRed Bull KTM (RC16)5113Ai OguraTrackhouse Aprilia (RS-GP25)*4914Raul FernandezTrackhouse Aprilia (RS-GP25)4415Enea BastianiniRed Bull KTM Tech3 (RC16)4216Jack MillerPramac Yamaha (YZR-M1)3817Luca MariniHonda HRC Castrol (RC213V)3818Alex RinsMonster Yamaha (YZR-M1)3519Joan MirHonda HRC Castrol (RC213V)3220Takaaki NakagamiHonda HRC Castrol (RC213V)1021Lorenzo SavadoriAprilia Factory (RS-GP25)822Miguel OliveiraPramac Yamaha (YZR-M1)623Augusto FernandezPramac Yamaha (YZR-M1)624Somkiat ChantraIdemitsu Honda LCR (RC213V)* 1

Jadwal MotoGP Jerman 2025

Minggu, 13 Juli 2025

19.00 Balapan Utama (live Trans 7).

Pilihan Editor: Apa Kunci Sukses Marquez Bersaudara Mendominasi Balapan MotoGP 2025?

Berita Terkait

Pratama Arhan Cerai Azizah Salsha, Banjir Dukungan di Instagram!
Kejutan Dunia 2025: Unggulan China Tumbang! Underdog Berjaya!
Rafael Struick Masuk! Ini Daftar 13 Pemain Timnas U-23
Djarum Tolak Tottenham, Banderol “Messi Baru” di Como Bikin Melongo!
Janice Tjen: Kejutan US Open, Tantang Emma Raducanu!
Simon Tahamata: Indonesia Tak Perlu Lagi Naturalisasi Pemain Bola
MU Imbang Lawan Fulham: Penalti Gagal Bruno Fernandes Jadi Sorotan!
MotoGP 2025: Marquez Dominasi Klasemen, Juara Dunia di Depan Mata?

Berita Terkait

Senin, 25 Agustus 2025 - 19:15 WIB

Pratama Arhan Cerai Azizah Salsha, Banjir Dukungan di Instagram!

Senin, 25 Agustus 2025 - 18:20 WIB

Kejutan Dunia 2025: Unggulan China Tumbang! Underdog Berjaya!

Senin, 25 Agustus 2025 - 17:02 WIB

Rafael Struick Masuk! Ini Daftar 13 Pemain Timnas U-23

Senin, 25 Agustus 2025 - 15:53 WIB

Djarum Tolak Tottenham, Banderol “Messi Baru” di Como Bikin Melongo!

Senin, 25 Agustus 2025 - 12:23 WIB

Janice Tjen: Kejutan US Open, Tantang Emma Raducanu!

Berita Terbaru

Public Safety And Emergencies

Jurnalis Antara Dianiaya Polisi Saat Liput Demo DPR!

Senin, 25 Agu 2025 - 21:08 WIB