Kabar Abroad Timnas Indonesia: Verdonk Cetak Assist,Rating Baggott Setara Man of The Match

- Penulis

Minggu, 9 Februari 2025 - 07:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TRIBUNNEWS.COM – Kabar abroad pemain Timnas Indonesia kali ini mengulas Calvin Verdonk dan Elkan Baggott, Minggu (9/2/2025).

Pertama, Calvin Verdonk kembali tampil sebagai starter tim Eredivisie (Belanda) NEC Nijmegen.

Momen tersebut terjadi ketika lawatan ke markas FC Groningen pada pekan ke-22.

Sayangnya penampilan Verdonk berakhir dengan kekalahan, skor 2-1.

Namun kabar baiknya, Calvin Verdonk berhasil mencatat satu assist untuk gol semata wayang Nijmegen.

Ialah melalui teknik gaya mengumpan dada yang akhirnya berbuah gol Vito van Crooij pada menit ke-67.

Catatan tersebut pun semakin menambah baik performa pribadi Calvin Verdonk.

Di mana dua pekan sebelumnya, Calvin Verdonk juga berhasil mencetak gol pertama musim ini (19/1).

Baca Juga :  Lionel Messi Ungkap Guardiola Aneh dan Pengaruhnya pada Sepak Bola

Kini pemain berposisi bek-kiri ini mengoleksi 21 penampilan dengan sumbangan satu gol dan satu assist.

Koleksi tersebut juga menandakan Calvin Verdonk belum pernah absen pada kompetisi Eredivisie musim ini.

Bahkan cuma dua laga di antaranya yang tak dilakoni sebagai starting line-up.

Beralih dari Verdonk, ada kabar abroad dari Elkan Baggott.

Yap, pemain bek-tengah Timnas Indonesia mendapat penampilan starter bersama tim kasta ketiga Inggris (League One) Blackpool.

Momen itu tersaji ketika Blackpool melawat ke markas Burton Albion.

Penampilan Elkan Baggott pun mampu membantu Blackpool menahan imbang tim tuan rumah, skor 1-1.

Baca Juga :  Liverpool Angkat Trofi: Juara Premier League 2025!

Hasil laga kali ini menambah catatan impresif Blackpool yang tak terkalahkan dalam 8 laga terakhir.

Sementara untuk Elkan Baggott, penampilannya di laga kali termasuk lima kali beruntun untuk klub.

Hal tersebut juga menandakan Elkan Baggott telah kembali ke performa semula pasca-melewatkan 20 laga karena cedera.

Bahkan di laga kali ini, penampilan Elkan Baggott diberi rating permainan tinggi oleh laman Flashscore.

Di mana Flashscore berani memberikan nilai Elkan Baggott sejumlah 8.3 poin.

Penilaian itupun setara dengan gelandang Blackpool Albie Morgan yang ditunjuk sebagai Man of The Match oleh Flashscore.

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Berita Terkait

Indonesia Tertinggal 0-1 dari Denmark di Piala Sudirman 2025: Rinov/Gloria Takluk
Barcelona vs Inter Milan: Hujan Gol, Skor Imbang 6-6!
Ruben Amorim: Pemainnya Boleh ke Man United, Tapi Harus Siap Risiko Besar Ini
Kekalahan Inter Milan di Camp Nou: Lautaro Martinez Jadi Korban, Inzaghi Ragukan Kesembuhan
Persib Bandung Menuju Juara Liga 1: Kabar Baik Mengalir Terus
Kode Keras AC Milan untuk Jay Idzes: Update Transfer Naturalisasi Timnas Indonesia
Lamine Yamal Pecahkan Rekor Mbappe: Gol Spektakuler Guncang Liga Champions!
Gol Kilat Dembele Antar PSG Kalahkan Arsenal, Ini Kata Enrique!

Berita Terkait

Kamis, 1 Mei 2025 - 11:11 WIB

Barcelona vs Inter Milan: Hujan Gol, Skor Imbang 6-6!

Kamis, 1 Mei 2025 - 11:07 WIB

Ruben Amorim: Pemainnya Boleh ke Man United, Tapi Harus Siap Risiko Besar Ini

Kamis, 1 Mei 2025 - 11:03 WIB

Kekalahan Inter Milan di Camp Nou: Lautaro Martinez Jadi Korban, Inzaghi Ragukan Kesembuhan

Kamis, 1 Mei 2025 - 10:19 WIB

Persib Bandung Menuju Juara Liga 1: Kabar Baik Mengalir Terus

Kamis, 1 Mei 2025 - 10:15 WIB

Kode Keras AC Milan untuk Jay Idzes: Update Transfer Naturalisasi Timnas Indonesia

Berita Terbaru

politics

Sejarah dan Makna Peringatan Hari Buruh Internasional 1 Mei

Kamis, 1 Mei 2025 - 12:27 WIB

Family And Relationships

Lisa Mariana Minta Maaf ke Istri Ridwan Kamil: Melaney Ricardo Beri Saran Bijak

Kamis, 1 Mei 2025 - 12:15 WIB