IHSG Rawan Koreksi, Saham BUMI, TKIM & TLKM Layak Dikoleksi

- Penulis

Jumat, 28 Februari 2025 - 09:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM, JAKARTA — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan masih rawan mengalami koreksi hari ini, Jumat (28/2/2025). Sejumlah saham seperti BUMI, TKIM, hingga TLKM menjadi pilihan hari ini.

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana menuturkan IHSG terkoreksi 1,83% ke 6.485 disertai dengan munculnya volume penjualan, Kamis (27/2/2025).

“Koreksi dari IHSG pun sudah menembus area support di 6.500, dengan demikian diperkirakan koreksi IHSG masih rawan berlanjut untuk menguji rentang area 6.269-6.399,” kata Herditya, Jumat (28/2/2025).

Baca Juga : IHSG Waspada Melemah, Analis: Efek Trump dan Danantara

MNC Sekuritas menyebut support IHSG ada pada level 6.436 dan 6.388, dengan resistance pada level 6.639 dan 6.769.

Adapun sejumlah saham yang menjadi rekomendasi MNC Sekuritas hari ini adalah BUMI, SSIA, TKIM, dan TLKM.

Baca Juga : : Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG Hari Ini, Kamis 27 Februari 2025

Baca Juga :  Tarif Trump Ancam IHSG? Analisis Dampak Terkini!

Untuk BUMI, MNC Sekuritas menuturkan saham BUMI terkoreksi ke Rp100 dan masih didominasi tekanan jual. Selama masih mampu berada di atas Rp98 sebagai stop loss-nya, maka posisi BUMI diperkirakan sedang berada di awal wave (b) dari wave [b].

Speculative buy untuk saham BUMI ada pada level Rp99-Rp100, dengan target price Rp105 dan Rp109, stoploss di bawah Rp98.

Lalu SSIA terkoreksi 1,69% ke Rp870 dan disertai dengan munculnya tekanan jual. Saat ini, posisi SSIA diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave c dari wave (b).

Buy on Weakness SSIA pada level Rp855-Rp865, dengan target price Rp920, dan Rp995, serta stoploss di bawah Rp850.

Kemudian TKIM menguat 0,50% ke 5,050 dan masih didominasi oleh tekanan jual. MNC Sekuritas memperkirakan, posisi TKIM saat ini sedang berada pada bagian dari wave (v) dari wave [v], sehingga TKIM masih rawan melanjutkan koreksinya.

Baca Juga :  Wall Street Menguat: Laba Perusahaan dan Tarif Pacu Kenaikan

Buy on Weakness pada level Rp4.550-Rp4.830, Target Price pada Rp5.625 dan Rp6.275, stoploss di bawah Rp4.440.

Adapun TLKM terkoreksi 1,19% ke Rp2.490 disertai dengan munculnya volume penjualan. MNC Sekuritas memperkirakan posisi TLKM sedang berada pada bagian dari wave i dari wave (iii), sehingga diperkirakan penguatan TLKM akan relatif terbatas.

Speculative Buy pada level Rp2.440-Rp2.470, Target Price pada level Rp2.530 dan Rp2.580, stoploss di bawah level Rp2.430.

Disclaimer: berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. RAGAMUTAMA.COM tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca.

Berita Terkait

Lot Saham Mau Dipecah? BEI Pertimbangkan Opsi Baru!
Saham Syariah Makin Diminati, BEI Target 10 Ribu Investor Baru!
Wilmar Terjerat Kasus Triliunan: Aset Disita, Jaminan Bagaimana?
Lot Saham Lebih Murah? BEI Pertimbangkan Penurunan Satuan Lot!
Dampak BI Pangkas Suku Bunga Acuan 2025, Tren Bunga Bank Berubah?
Filianingsih Diperiksa KPK, Kasus Dana CSR BI Kembali Mencuat
Kabar Baik! BI Perpanjang Keringanan Kartu Kredit, Cek Syaratnya
Susunan Direksi & Komisaris PLN Terbaru: Cek Nama-namanya di Sini!

Berita Terkait

Kamis, 19 Juni 2025 - 18:08 WIB

Lot Saham Mau Dipecah? BEI Pertimbangkan Opsi Baru!

Kamis, 19 Juni 2025 - 17:48 WIB

Saham Syariah Makin Diminati, BEI Target 10 Ribu Investor Baru!

Kamis, 19 Juni 2025 - 17:38 WIB

Wilmar Terjerat Kasus Triliunan: Aset Disita, Jaminan Bagaimana?

Kamis, 19 Juni 2025 - 17:27 WIB

Lot Saham Lebih Murah? BEI Pertimbangkan Penurunan Satuan Lot!

Kamis, 19 Juni 2025 - 16:22 WIB

Dampak BI Pangkas Suku Bunga Acuan 2025, Tren Bunga Bank Berubah?

Berita Terbaru

Education And Learning

QS WUR 2026: Ini 8 PTS Terbaik Indonesia, Binus & Telkom Nomor 1!

Kamis, 19 Jun 2025 - 19:23 WIB

entertainment

Paul McCartney Dikabarkan Meninggal? Usia 83 Tahun, Ini Faktanya!

Kamis, 19 Jun 2025 - 19:18 WIB

politics

SPMB Jabar Lebih Baik, Ini 5 Saran Ombudsman!

Kamis, 19 Jun 2025 - 19:13 WIB

Society Culture And History

UNESCO: Warisan Budaya Takbenda Dunia Selain Indonesia, Apa Saja?

Kamis, 19 Jun 2025 - 18:33 WIB