IHSG Bakal Tutup Pekan di Zona Merah? Simak Analisis dan Rekomendasi Saham Jumat

- Penulis

Jumat, 28 Februari 2025 - 09:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, RAGAMUTAMA.COM – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksikan akan melemah terbatas pada sesi perdagangan hari ini, Jumat (28/2/2025).

Pada penutupan bursa kemarin, IHSG ditutup melemah ke level 6.485, atau turun 120,73 poin setara 1,83 persen.

Direktur Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas Maximilianus Nico Demus mengatakan, Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyatakan, tarif 25 persen terhadap Kanada dan Meksiko tetap akan diberlakukan pada 4 Maret 2025.

Selain itu, Trump juga akan memberikan tarif tambahan senilai 10 persen terhadap tarif sebelumnya yang diberlakukan untuk China.

Di sisi lain, Laporan Departemen Tenaga Kerja AS menunjukkan, klaim pengangguran untuk minggu lalu mencapai 242.000 dari sebelumnya 220.000.

Dari dalam negeri, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) berencana menerbitkan Surat Edaran Tunjangan Hari Raya (SE THR) pada minggu depan sebagai panduan bagi pelaku usaha dalam memberikan THR kepada karyawan serta pengemudi transportasi online.

“Berdasarkan analisa teknikal, kami melihat IHSG berpotensi melemah terbatas dengan support dan resistance di level 6.430–6.650,” kata dia dalam analisisnya, Jumat (28/2/2025).

Baca Juga :  Hotel Bali & Jakarta Mendunia: Raih Penghargaan Top 100 Terbaik 2025!

Sementara itu, analis Binaartha Sekuritas Ivan Rosanova mengatakan, IHSG berpotensi untuk mengakhiri tren turun dan diperkirakan dapat mengalami rebound untuk pekan depan apabila hari ini masih berada di atas support 6.436.

Namun demikian, menurut dia, IHSG dapat melanjutkan tren turun menuju 6.303 apabila penutupan mingguannya di bawah level 6.436.

“Level support IHSG berada di 6.436, 6.303, dan 6.116, sementara level resistennya di 6.593, 6.682, 6.772, dan 6.912. Indikator MACD menunjukkan adanya momentum bearish,” terang dia.

Berikut ini adalah rekomendasi teknikal dari beberapa perusahaan sekuritas.

1. Pilarmas Investindo

– CTRA last price 825, support 805, resistance 870, target 855

– AUTO last price 2.000, support 1.945, resistance 2.080, target 2.060

– PTBA last price 2.620, support 2.590, resistance 2.660, target 2.650

Baca Juga :  10 Saham Penekan IHSG Sepanjang 2025, Ada BREN, BMRI, PANI

2. Binaartha Sekuritas

– ANTM buy in weakness, support 1.560, resistance 1.710-1.800, target 1.710

– ASII buy on weakness, support 4.440, resistance 4.660-5.250, target 4.660

– BBNI speculative buy, support 3.850, resistance 4.550-5.150, target 4.550

– GOTO hold, support 70, resistance 89-110, target 89

3. MNC Sekuritas

– BUMI speculative buy 99-100, stoploss below 98, target 105-109

– SSIA buy on weakness 855-865, stoploss below 850, target 920-995

– TKIM buy on weakness 4.550-4.830, stoploss below 4.440, target 5.625-6.275

– TLKM speculative buy 2.440-2.470, stoploss below 2.430, target 2.530-2.580.

Disclaimer: Artikel ini bukan ajakan untuk membeli atau menjual saham. Semua rekomendasi dan analisis saham berasal dari analis sekuritas yang bersangkutan, dan Kompas.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan atau kerugian yang timbul. Keputusan investasi sepenuhnya berada di tangan investor. Pastikan untuk melakukan riset menyeluruh sebelum membuat keputusan investasi.

Berita Terkait

ADRO: Penurunan Pendapatan & Laba Bersih Alamtri Resources Kuartal I 2025
Laba PTBA Terjun Bebas: Analisis Mendalam Kuartal I 2025
Daftar Lengkap Saham LQ45 Periode Mei-Juli 2025: Peluang Investasi Blue Chip Menarik
Gotrade Hadirkan Kemudahan Trading Saham AS Lewat TradingView Mobile!
Asing Jual Besar-besaran Saham BMRI dan BBRI, Ini Daftar Lengkapnya
Bank DKI Bagikan Dividen Jumbo dan Rencanakan IPO untuk Transformasi
Harga Emas Hari Ini: Update Grafik & Harga Terbaru Antam, UBS, Galeri 24, Pegadaian
Bank DKI Bagi Dividen Rp249,31 Miliar & Siap IPO: Langkah Strategis Menuju Pasar Saham
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 1 Mei 2025 - 08:31 WIB

ADRO: Penurunan Pendapatan & Laba Bersih Alamtri Resources Kuartal I 2025

Kamis, 1 Mei 2025 - 07:55 WIB

Laba PTBA Terjun Bebas: Analisis Mendalam Kuartal I 2025

Kamis, 1 Mei 2025 - 07:23 WIB

Daftar Lengkap Saham LQ45 Periode Mei-Juli 2025: Peluang Investasi Blue Chip Menarik

Kamis, 1 Mei 2025 - 07:03 WIB

Gotrade Hadirkan Kemudahan Trading Saham AS Lewat TradingView Mobile!

Kamis, 1 Mei 2025 - 06:23 WIB

Asing Jual Besar-besaran Saham BMRI dan BBRI, Ini Daftar Lengkapnya

Berita Terbaru

travel

7 Rekomendasi Spa Terbaik di Bandung: Relaksasi Maksimal!

Kamis, 1 Mei 2025 - 08:19 WIB

Family And Relationships

Terungkap! Panggilan Sayang Maxime Bouttier ke Luna Maya Bikin Gempar Netizen

Kamis, 1 Mei 2025 - 08:15 WIB