Efek Domino Pengkhianatan Theo Hernandez pada AC Milan, dari Denda, Perpanjangan Kontrak Batal, sampai Dijual Harga Diskon

- Penulis

Kamis, 20 Februari 2025 - 09:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM – Ulah konyol Theo Hernandez yang membuat AC Milan tersingkir dari Liga Champions disebut akan berakibat buruk buat kelanjutan karier sang pemain bersama Tim Merah Hitam.

Hernandez mendapatkan kartu merah di awal babak kedua saat Milan menjamu Feyenoord pada leg kedua babak play-off menuju 16 besar Liga Champions, Selasa (18/2/2025) di San Siro.

Sebelum sang bek kiri diusir wasit, Setan Merah sedang memimpin 1-0.

Setelah bermain dengan 10 orang, Milan gagal mempertahankan keunggulan dan Feyenoord menyamakan kedudukan.

Il Diavolo Rosso pun tersingkir karena kalah agregat 1-2.

Hernandez segera dituding sebagai penyebab kegagalan Milan.

Hujatan kepada pemain asal Prancis ini semakin masif karena dia mendapatkan kartu merah dengan cara yang konyol.

Pemain berusia 27 tahun ini menerima 2 kartu kuning karena menarik kaus pemain lawan di luar situasi perebutan bola dan melakukan diving.

Baca Juga :  Dulu Wonderkid Seharga Rp2 Triliun, Kini Joao Felix Cuma Jadi Musafir yang Keliling Eropa

Bukan hanya suporter, AC Milan sendiri kabarnya juga gusar dengan ulah Theo Hernandez yang merugikan tim di laga yang sangat krusial.

Milan dikabarkan La Gazzetta dello Sport telah memutuskan akan memberikan denda kepada pemain yang mendapatkan label mewah sebagai The Next Paolo Maldini ini.

Oleh sejumlah media Italia, ulah Hernandez dalam laga melawan Feyenoord itu sudah bisa dianggap sebagai pengkhianatan buat Milan.

Di saat I Rossoneri membutuhkan kontribusinya sebagai salah satu pemain paling senior, Hernandez malah menghancurkan perjalanan klubnya pada musim ini.

Gagal lolos ke babak 16 besar UCL, Milan jadi gagal mendapatkan bonus uang dari UEFA.

Alhasil, ulah Hernandez juga bisa berefek pada negosiasi perpanjangan kontraknya.

Kesepakatan sudah sulit tercapai karena pihak Hernandez mengajukan permintaan yang terlalu tinggi.

Baca Juga :  Prediksi Skor AC Milan vs Feyenoord: Head to Head, Susunan Pemain

Dengan perkembangan terbaru ini, terbuka kemungkinan Milan akan membatalkan rencana perpanjangan kontrak.

Apalagi, I Rossoneri tampaknya juga sudah jengah dengan performa menurun Hernandez selama musim ini.

Setan Merah sudah setuju menjualnya ke Como pada bursa transfer musim dingin lalu dengan harga yang kabarnya mencapai 54 juta euro.

Rencana itu ditolak sang pemain yang tidak mau bermain di klub papan bawah.

Sekarang valuasi Theo Hernandez dipastikan akan menurun seturut “kekonyolan 18 Februari 2025” itu.

Apalagi, memasuki kompetisi 2025-2026, kontrak eks pemain Real Madrid tinggal tersisa 1 tahun.

Jika AC Milan tidak jadi memperpanjang kontraknya dan berniat menjual Hernandez, mereka dikabarkan siap melepas dengan harga diskon.

Milan disebut-sebut tidak akan pikir panjang jika ada klub yang mau membayar 30 juta euro saja buat Theo Hernandez.

Berita Terkait

PSSI Umumkan Pelatih Baru Timnas U20 Indonesia: Siapa Pengganti Indra Sjafri?
Mantan Pelatih Barcelona Membela Ancelotti dari Kritik Pedas
Piastri Raih Kemenangan Bersejarah F1 Arab Saudi 2025, Kibarkan Bendera Australia
Deretan Bintang ASEAN All-Stars Tantang Manchester United: 28 Mei 2025
Toprak Razgatlioglu Selangkah Lebih Dekat ke MotoGP Setelah Temukan Tim Impian
Proliga 2025: LavAni dan Popsivo Berjaya, Samator Terpuruk di Final Four
Kim Sang-sik: Strategi Berani Pelatih Vietnam Hadapi MU, Hanya Andalkan Dua Pemain Indonesia!
Drama Menit Akhir! Gol Salto Spektakuler Bologna Benamkan Inter Milan di Kandang Sendiri

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 11:48 WIB

PSSI Umumkan Pelatih Baru Timnas U20 Indonesia: Siapa Pengganti Indra Sjafri?

Senin, 21 April 2025 - 11:28 WIB

Mantan Pelatih Barcelona Membela Ancelotti dari Kritik Pedas

Senin, 21 April 2025 - 10:44 WIB

Piastri Raih Kemenangan Bersejarah F1 Arab Saudi 2025, Kibarkan Bendera Australia

Senin, 21 April 2025 - 10:20 WIB

Deretan Bintang ASEAN All-Stars Tantang Manchester United: 28 Mei 2025

Senin, 21 April 2025 - 09:32 WIB

Toprak Razgatlioglu Selangkah Lebih Dekat ke MotoGP Setelah Temukan Tim Impian

Berita Terbaru

Nonton Cinta Di Balik Status Takdir Sub Indo FULL EPISODE

Hiburan

Nonton Cinta Di Balik Status Takdir Sub Indo FULL EPISODE

Senin, 21 Apr 2025 - 19:10 WIB