Dorong Kantor Ledeng jadi Destinasi Wisata Kelas Dunia, Pj Wali Kota Palembang Menyambangi UNESCO

- Penulis

Minggu, 9 Februari 2025 - 07:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM – PALEMBANG – Penjabat Wali Kota Palembang, Sumatera Selatan, Cheka Virgowansyah didampingi beberapa pejabat lainnya mengunjungi Kantor United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) di Jakarta, Kamis (6/2) lalu.

Kedatangan Cheka itu dalam rangka pengembangan Kantor Ledeng peninggalan Belanda (Kantor Wali Kota Palembang) menjadi office museum dan suatu destinasi wisata kelas dunia.

Cheka dan rombongan diterima langsung dan beraudiensi dengan pihak UNESCO, yakni Moe Chiba selaku Chiep Of Culture Unit For Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, Philippines and Timor Leste.

Cheka dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa prasasti pendirian dan peresmian Kantor Ledeng (Kantor Wali Kota Palembang) yang merupakan peninggalan Belanda telah ditemukan.

Baca Juga :  Panduan Lengkap: Nikmati Wisata ke Museum Bung Hatta, Tips Datang Pagi!

Prasasti dengan tinggi sekitar dua meter itu terbuat dari batu granit dengan pahatan tulisan Belanda yang menunjukkan sejarah dan bukti Kantor Ledeng didirikan hingga diresmikan sekaligus menjadi bukti bahwa Ir. S. Snuifj, orang Belanda yang mendesain bangunan itu.

“Kantor Ledeng peninggalan Belanda yang sekarang menjadi Kantor Wali Kota Palembang ternyata usianya hampir 100 tahun,” kata Cheka, Sabtu (8/2).

Selain itu, Cheka dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan tentang objek-objek cagar budaya di Kota Palembang, berupa gedung-gedung maupun situs.

Dia pun mengharapkan atensi serta fasilitasi dan dukungan dari UNESCO dalam hal pelestarian objek-objek cagar budaya di Kota Palembang tersebut.

Baca Juga :  Naskah Sunda Kuno Mendunia: UNESCO Akui Warisan Memory of The World

Cheka pun dengan komitmen yang teguh akan melakukan terobosan dan mengembangkan benda-benda bersejarah tersebut bekerja sama dengan UNESCO.

“Kami akan membuat program kerja sama yang berkelanjutan antara Pemerintah Kota Palembang dengan UNESCO,” papar Cheka.

Dia mengatakan bahwa selain sebagai kota tertua di Indonesia, Palembang diharapkan akan menjadi magnet baru di tanah air untuk menarik banyak wisatawan yang akan berkunjung.

“Kami harapkan penemuan Prasasti Kantor Ledeng ini membuka peluang untuk Kota Palembang menjadi salah satu destinasi wisata kelas dunia,” kata Cheka. (mcr35/jpnn) 

Berita Terkait

Jejak Perjuangan Kartini: 5 Destinasi Wisata Penuh Inspirasi
Pesta Rakyat Nusantara TMII: Target 200 Ribu Pengunjung Ramaikan Perhelatan
UNESCO Tetapkan 16 Geopark Global Baru, Indonesia Sumbang Dua Situs
Surat Kartini Diakui UNESCO Sebagai Warisan Ingatan Dunia 2025
Mengungkap Kisah Emas: Perjalanan dari Tambang Kuno Hingga Investasi Modern
Museum Kayu Kalteng: Ungkap Jejak Keemasan Hutan Kalimantan Tengah
Taman Safari Terjebak Konflik OCI: Dampak Sengit vs Mantan Pemain Sirkus
Arkeologi Ungkap Fakta Tersembunyi di Balik Penyaliban Yesus

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 12:16 WIB

Jejak Perjuangan Kartini: 5 Destinasi Wisata Penuh Inspirasi

Senin, 21 April 2025 - 11:59 WIB

Pesta Rakyat Nusantara TMII: Target 200 Ribu Pengunjung Ramaikan Perhelatan

Minggu, 20 April 2025 - 21:24 WIB

UNESCO Tetapkan 16 Geopark Global Baru, Indonesia Sumbang Dua Situs

Minggu, 20 April 2025 - 20:24 WIB

Surat Kartini Diakui UNESCO Sebagai Warisan Ingatan Dunia 2025

Minggu, 20 April 2025 - 11:19 WIB

Mengungkap Kisah Emas: Perjalanan dari Tambang Kuno Hingga Investasi Modern

Berita Terbaru

Family And Relationships

Lisa Mariana Minta Maaf ke Istri Ridwan Kamil: Melaney Ricardo Beri Saran Bijak

Kamis, 1 Mei 2025 - 12:15 WIB