BAIC X55 Mau Ganti Emblem Beijing

- Penulis

Sabtu, 8 Februari 2025 - 10:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, RAGAMUTAMA.COM – BAIC pertama kali hadir di Indonesia pada pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Salah satu model yang dipasarkan adalah X55 II yang ternyata kurang diminati.

Resmi dijual sejak Agustus 2024, hingga Desember 2024, penjualannya berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) hanya 70 unit.

Untuk diketahui, X55 II dibekali dengan mesin 1.5 L, turbo. Mesinnya mampu menghasilkan tenaga hingga 185 Tk dan torsinya 305 Nm. Tenaga disalurkan ke roda depan melalui sistem transmisi DCT 7-percepatan.

Baca Juga :  Pernah Jadi Idola Anak Muda, Tinggal Segini Harga Honda Jazz GE8 2008-2013

Bersaing di kelas yang ramai dengan kompetitor, yakni SUV ringkas, BAIC memasarkan X55 II dengan banderol Rp 487 juta (OTR Jakarta).

COO PT JIO Distribusi Indonesia (BAIC Indonesia) Dhani Yahya, mengatakan, X55 pada dasarnya merupakan mobil yang enak untuk dikendarai. Namun, volume penjualannya masih cukup jauh.

“Salah satu alasan kenapa konsumen tidak membeli itu karena ada tulisan Beijing di situ. Jadi, oke kita ganti aja emblemnya. Kita lagi pesan, sehingga bisa kita lakukan retrofit untuk konsumen,” ujar Dhani, kepada wartawan, saat ditemui di Tangerang, belum lama ini.

Baca Juga :  Warga AS Buru Mobil Baru Hindari Kenaikan Tarif 25 Persen

Dhani menambahkan, bagi konsumen yang sudah terlanjur beli X55, akan ditawarkan untuk mengganti emblem tersebut. Selain itu, BAIC juga memberikan diskon Rp 50 juta untuk pembelian X55.

“Diskon Rp 50 juta itu unitnya saja terbatas. Jadi, kita cuma kurang dari 30 unit. Ini kan VIN 2024 juga,” ujar Dhani.

Sehingga, untuk yang VIN 2024 harganya menjadi Rp 437 juta (OTR Jakarta). Sementara untuk yang tahun produksi 2025, harganya tetap normal, yakni Rp 487 juta (OTR Jakarta).

Berita Terkait

Ngeri! 8 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Tol Cikunir
Libur Paskah: Ratusan Ribu Kendaraan Padati Pintu Keluar Jabotabek
Panduan Lengkap Klausul Asuransi: Jenis, Contoh, dan Fungsinya
Marc Marquez Kuasai Lintasan, Ducati Waspadai Dominasinya untuk Bagnaia?
GP Bahrain Kacau: Gangguan Transponder Bikin Balapan F1 Semakin Sengit!
Arus Balik Lebaran: 455 Ribu Kendaraan Padati 4 Gerbang Tol Utama Jasa Marga
Warga AS Buru Mobil Baru Hindari Kenaikan Tarif 25 Persen
Mending Main Aman, Pakar Ingatkan Bahaya Membawa Muatan Berlebih di Mobil

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 21:28 WIB

Ngeri! 8 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Tol Cikunir

Senin, 21 April 2025 - 05:47 WIB

Libur Paskah: Ratusan Ribu Kendaraan Padati Pintu Keluar Jabotabek

Minggu, 20 April 2025 - 23:35 WIB

Panduan Lengkap Klausul Asuransi: Jenis, Contoh, dan Fungsinya

Minggu, 20 April 2025 - 15:03 WIB

Marc Marquez Kuasai Lintasan, Ducati Waspadai Dominasinya untuk Bagnaia?

Selasa, 15 April 2025 - 19:16 WIB

GP Bahrain Kacau: Gangguan Transponder Bikin Balapan F1 Semakin Sengit!

Berita Terbaru

Public Safety And Emergencies

Ribuan Buruh Padati Monas Rayakan Hari Buruh 2025

Kamis, 1 Mei 2025 - 10:31 WIB